TERKINIPOST.COM – Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka merespons pertanyaan mengenai kemungkinan untuk maju pada Pemilihan Gubernur 2024.
“Nggak tahu, baca sendiri (ekspresi wajahnya). Nanti dululah itu, nanti saja dibahasnya.”
“Yng penting sudah ketemu ibu (Megawati), sudah,” kata anak sulung Presiden Jokowi itu, Senin, 30 Januari 2023.
Gibran mengakui banyak kesan yang dirasakannya saat pertemuan.
Baca Juga:
Perizinan Berusaha Pemanfaatan Hutan Sebanyak 18 Perusahaan Dicabut Atas Perintah Presiden Prabowo
Baca konten lainnya dengan topik politik, di sini: Kumpulan Berita-berita Politik Apakabar News
Sempat mengantarkan Megawati hingga ke mobil untuk kembali ke Jakarta.
Dia mengatakan pada kesempatan itu tidak ada pembicaraan berdua antara dirinya dengan Megawati.
“Enggak, kemarin sudah cukup, singkat, padat, jelas,” katanya.
Baca Juga:
Presiden Prabowo Subianto Ingatkan agar TNI dan Polri Harus Bersikap Mawas Diri dan Koreksi Diri
Litbang Kompas Ungkap Sebanyak 84,7 Persen Rakyat Kecil Puas dengan Pemerintahan Prabowo
Diketahui, Gibran bertemu dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri pada pelantikan Hevearita G Rahayu sebagai Wali Kota Semarang di Semarang, Senin 30 Januari 2023.
“Baca saja ekspresi muka saya waktu digandeng bu Mega, itu cukup menjawab,” katanya di Solo, Selasa 31 Januari 2023.
Sebelumnya sempat tersebar foto Megawati yang menggandeng tangan Gibran saat pertemuan di Semarang.
Meski dalam foto tersebut keduanya terlihat dekat, ia enggan menyebut jika gandengan tersebut merupakan bagian dari simbol politik.
Baca Juga:
Megawati Soekarnoputri Bersedia Bertemu degan Prabowo Subianto, PDI Perjuangan Ungkap Alasannya
Ketua KPK Buka Suara Soal Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Belum Ditahan Meskpun Sudah Jadi Tersangka
Ada Pihak yang Diam-diam Incar Posisi Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri: Gila!
“Enggak, beliau sudah seperti ibu, eyang saya sendiri. Pokoknya tugasku kalau beliau di sini saya ngantar, mendampingi,” katanya.***