LSP Polri dan BNSP Kolaborasi Sosialisasi Sertifikasi Online, Fokus pada Peningkatan Kompetensi di Lingkungan Polri

- Pewarta

Rabu, 14 Agustus 2024 - 15:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TERKINIPOST.COM – Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Polri terus berinovasi dalam meningkatkan kualitas dan kuantitas anggotanya.

Pada Rabu, 14 Agustus 2024, LSP Polri menggelar sosialisasi sertifikasi jarak jauh secara online melalui platform Zoom.

Acara yang dimulai pukul 09.00 WIB ini juga disiarkan secara live streaming di PKN 160 dan akun media sosial @budhiprasetiyo.

Dalam acara ini, Komisaris Besar Polisi (KBP) Switbertus Budhi Prasetiyo, SIK, yang juga merupakan Project Leader Transformasi LSP Polri, dalam paparannya, Switbertus menekankan pentingnya penerapan sertifikasi online sebagai bagian dari upaya transformasi digital di lingkungan Polri.

“Dengan sertifikasi online, kami berharap dapat mempercepat proses peningkatan kompetensi anggota LSP Polri, sehingga mereka lebih siap menghadapi tantangan zaman yang semakin kompleks,” ujar Switbertus.

Sosialisasi ini turut dihadiri oleh NS Aji Martono, Komisioner Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP).

Yang menjadi Nara Sumber diskusi, dalam sesi tersebut, Aji Martono menjelaskan bahwa sertifikasi jarak jauh merupakan langkah strategis untuk memastikan bahwa anggota Polri memiliki kompetensi yang profesional dan berkualitas, sesuai dengan tuntutan era digital.

Dengan kegiatan sosialisasi Asesmen Jarak Jauh ini maka upaya memperkuat kompetensi anggota Polri, dengan menawarkan akses yang lebih mudah, lebih murah, efesien dan fleksibel terhadap sertifikasi, yang menggunakan kemajuan teknologi tanpa mengurangi standar kualitas yang telah ditetapkan, sehingga dapat telusur dan menjaga mutu dari hasil asesmen tersebut, ujar Aji.

KBP Switbertus Budhi Prasetiyo juga menambahkan, “Polri menempatkan kepercayaan masyarakat sebagai prioritas utama.

Pengembangan sumber daya manusia Polri melalui pendidikan, pelatihan, dan sertifikasi profesi menjadi kunci untuk menjaga profesionalisme yang berkelanjutan.”

Dalam konteks yang lebih luas, sosialisasi ini juga menjadi bagian dari upaya Polri untuk merespons kebutuhan perubahan standar dan skema sertifikasi yang terus berkembang.

Di tengah tantangan yang ada, seperti fasilitas tempat uji kompetensi yang masih belum memadai, LSP Polri berkomitmen untuk mengintegrasikan teknologi informasi dan digitalisasi dalam pelayanan sertifikasi kompetensi, serta memperluas skema kompetensi yang relevan dengan tugas pokok Polri dalam melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat, serta penegakan hukum.

Dengan langkah-langkah tersebut, diharapkan kualitas dan kuantitas sertifikasi anggota Polri akan terus meningkat, sejalan dengan visi Polri dalam transformasi menuju lembaga yang lebih profesional dan modern.

Sempatkan untuk membaca berbagai berita dan informasi seputar ekonomi dan bisnis lainnya di media Minergi.com dan Haibisnis.com

Jangan lewatkan juga menyimak berita dan informasi terkini mengenai politik, hukum, dan nasional melalui media Kontenberita.com dan Harianbanten.com

Sedangkan untuk publikasi press release di media ini atau serentak di puluhan media lainnya, klik Rilisbisnis.com (khusus media ekbis) dan Jasasiaranpers.com (media nasional)

Atau hubungi langsung WhatsApp Center: 085315557788, 087815557788, 08111157788.

Pastikan download aplikasi portal berita Hallo.id di Playstore (android) dan Appstore (iphone), untuk mendapatkan aneka artikel yang menarik.

Berita Terkait

Heboh Rumah Jaksa Diisukan Digeledah, Ini Fakta dan Sikap Tegas Negara Menyikapi
Warga NTB Meriahkan Penutupan FORNAS VIII Bersama Slank dan Artis
Diplomat Muda Tewas Mencurigakan: Presiden Desak Penyelidikan Tanpa Intervensi
Vendor Bansos COVID-19 Wajib Patuhi Aturan Kontrak Meski Situasi Darurat
Jalan Sumut Lubang, Duit Rakyat Melayang: KPK Cokok Pejabat Korup
Wina Armada Sukardi Meninggal, Jejak Panjang Sang Pengawal Kebebasan Pers
Klarifikasi Bareskrim Soal Ijazah Jokowi Diapresiasi Istana: Pemerintah Fokus Pada Kerja Nyata
Nama Budi Arie Setiadi Disebut di Dakwaan Judi Online, Jaksa Berpeluang Panggil Sebagai Saksi

Berita Terkait

Selasa, 5 Agustus 2025 - 15:42 WIB

Heboh Rumah Jaksa Diisukan Digeledah, Ini Fakta dan Sikap Tegas Negara Menyikapi

Kamis, 31 Juli 2025 - 09:34 WIB

Warga NTB Meriahkan Penutupan FORNAS VIII Bersama Slank dan Artis

Sabtu, 26 Juli 2025 - 09:57 WIB

Diplomat Muda Tewas Mencurigakan: Presiden Desak Penyelidikan Tanpa Intervensi

Rabu, 23 Juli 2025 - 15:28 WIB

Vendor Bansos COVID-19 Wajib Patuhi Aturan Kontrak Meski Situasi Darurat

Senin, 7 Juli 2025 - 08:50 WIB

Jalan Sumut Lubang, Duit Rakyat Melayang: KPK Cokok Pejabat Korup

Berita Terbaru